Mojokerto, blok-a.com – Dua pimpinan partai Gerindra dan PKB Kota Mojokerto menggelar pertemuan untuk persiapan koalisi dalam Pilwali 2024 di klasik word cafe, Ngaglik, Kecamatan Kranggan, Kota Mojokerto, Sabtu (25/5/2024).
Pertemuan tersebut ditandai dengan perjanjian kesepakatan tujuan untuk koalisi, juga dihadiri perwakilan PPP Kota Mojokerto.
Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Mojokerto, Junaedi Malik mengatakan, pertemuan ini merupakan kelanjutan dari dinamika politik yang dilalui awal dengan koalisi PPP yang sudah dibangun komitmen.
“Alhamdulillah hari ini sambung bertambah saudara koalisi yaitu partai Gerinda kota Mojokerto. Ini bisa diartikan secara rumah partai inikan sudah terbangun koalisi. Ta’arufan ini kan bangun rumah dulu baru nanti dikawinkan kader terbaiknya, kan gitu,” terangnya.
PKB dan Gerindra berharap kader terbaiknya yang berkoalisi dan disandingkan sebagai calon wali kota sudah tersampaikan ke Gus Halim, jauh sebelum acara ini dan sudah pada tahapan verifikasi ke Cak Imin.
“Hari ini kita lanjutkan dengan koalisi bersama, dan kesepakatan, sehingga mekanisme ini mempercepat keputusan partai untuk kader terbaiknya bisa dikawinkan dalam pasangan Pilkada,” tambahnya.
“Kita terus berkomunikasi, terus penjajakan, bisa digambarkan pasangan kita belum tahu. Tapi endingnya, terakhir kan dikebijakan itu. Semua rekomendasi hari ini kan di cabang, ini kan bahkan ikhtiar untuk menuju menjemput rekomendasi itu,” lanjutnya.
Ketua DPD Gerindra kota Mojokerto, Muhammad Harun menjelaskan, beberapa tokoh dan kader-kader sudah dilegalitas. Karena memang Gerindra tidak akan membuka pendaftaran.
“Karena memang bagaimana yang namanya itu, betul-betul untuk kepercayaan kami ini kan tidak tiba-tiba terus menjadi ketua. Kan ada banyak proses yang terus kemudian memberikan ruang penguatan, bahwa Gerindra ini harus bisa memberikan ruang warna di Kota Mojokerto,” tandasnya.
Menurutnya, koalisi ini dibentuk sebagai ikhtiar mengusung paslon pilihan. Meski begitu, keputusan sepenuhnya kembali lagi di pimpinan pusat.
“Saya yakinkan bahwa kita ini sudah ikhtiar semaksimal mungkin untuk mewujudkan kesana. Nantinya dengan begitu kami yakin pemerintah pusat memberikan tempat nanti akan supporting kepada gerakan kita,” imbuhnya.
“Dan saya sudah siap lahir dan batin untuk maju dalam Pilkada Kota Mojokerto,” pungkasnya.(sya/lio)
Media Sosial